SULTRA.WAHANANEWS.CO, Kendari - Sebanyak 1.600 ton beras di Gudang Bulog Andoolo, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara, dipastikan mampu mencukupi kebutuhan daerah tersebut hingga 10 bulan ke depan.
Kepala Bulog Andoolo Konawe Selatan Yusran Sudini di Konawe Selaran, Kamis (13/3/2025), mengatakan bahwa stok beras Bulog sebanyak 1.600 ton cukup untuk memenuhi kebutuhan termasuk keperluan operasi pasar.
Baca Juga:
Warga Pontianak Barat Antusias Berbelanja di Operasi Pasar Pemkot dan Mitra
"Insya Allah stok ini aman sampai sepuluh bulan ke depan, artinya bulan Ramadhan dan Idul Fitri Konawe Selatan tidak akan kekurangan beras," ungkapnya.
Ia juga mengatakan untuk mengantisipasi lonjakan harga beras di masyarakat, pihaknya bekerja sama dengan Pemkab Konawe Selatan untuk melakukan kegiatan operasi pasar dan pasar murah menjelang Idul Fitri.
"Kami akan bekerja sama dengan pemda untuk mengadakan pasar murah Ramadhan untuk mengantisipasi apabila ada lonjakan harga," katanya.
Baca Juga:
Operasi Pasar, Ribuan Warga Pagar Alam Mengantri dari Subuh
Hak senada diungkapkan oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan kabupaten Konawe Selatan Setya Ningsi bahwa akan ada kegiatan operasi pasar menjelang Lebaran 2025.
"Operasi pasar dimulai tanggal 22 Maret 2025 yang tersebar di 25 kecamatan," katanya.
Ia mengatakan jumlah bahan pokok yang akan dipasarkan yaitu beras sebanyak 5 ton/kecamatan, ditambah lagi dengan gula pasir dan minyak goreng.