Sultra.WahanaNews.co, Kendari - Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), memastikan kelanjutan Program Kendari Terang pada tahun 2024 karena dinilai sangat baik dan sangat dibutuhkan oleh masyarakat.
Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari Muhammad Yusup di Kendari, Rabu (21/2/2024), mengungkapkan Program Kendari Terang selain fokus di seluruh kelurahan, nantinya menyasar kawasan perkotaan, guna menambah estetika kota sebagai ibukota Provinsi Sultra.
Baca Juga:
Pemerintah Provinsi Kaltara Ajak Masyarakat dan Lembaga Jaga Bahasa Indonesia sebagai Identitas
“Kami ingin tamu dari luar provinsi yang berkunjung tidak akan melupakan Kota Kendari karena membawa kesan positif,” kata Muhammad Yusup.
Sebagai bentuk keseriusan, lanjutnya, tahun ini Pemkot Kendari sudah menganggarkan Program Kendari Terang melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2024. Meski tidak menyebutkan jumlah anggaran secara rinci, tetapi ia memastikan program tersebut kembali dijalankan tahun ini.
“Intinya kami akan buat Kendari menjadi terang karena itu sudah dianggarkan,” katanya.
Baca Juga:
Polres Binjai Gelar Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Ops Zebra Toba-2024
Selain pihaknya tahun ini juga fokus pada penataan drainase, trotoar, pedestrian, lampu jalan, serta pemanfaatan lahan untuk reklame.
Ia menambahkan telah melihat dan mempelajari pembangunan dan penataan sarana dan prasarana di Yogyakarta terkait pedestrian, taman kota, serta konsep penataan ruang yang dilakukan Pemkot Yogyakarta.
"Kota Yogya akan jadi dasar dan patokan kami bagaimana bisa menduplikasi cara mereka itu di Kota Kendari,” ucapnya.